jejakkasus.co.id, PAMEKASAN – Keluhan utama terkait masuknya Indomaret dan Alfamart, Basmalah kian menjamur ke Kampung-kampung, ini adalah ancaman terhadap keberlangsungan usaha Warung-warung kecil milik warga.
Kehadiran Minimarket Modern ini seringkali merusak ekonomi lokal, meskipun ada juga beberapa manfaat yang dirasakan masyarakat
Dampak negatif dan keluhan utama
Merugikan Warung Kecil: Kehadiran satu Minimarket Modern bisa mematikan banyak Toko Kelontong di sekitarnya, karena kalah bersaing. Pedagang Warung kecil mengeluhkan penurunan Omzet, berkurangnya Pelanggan.
Fenomena Indomaret dan Alfamart yang berdiri berdekatan, menciptakan persaingan ketat yang menyudutkan usaha kecil. Kondisi ini membuat ekonomi masyarakat kecil terancam.
Minimarket Modern memiliki keunggulan Modal, Manajemen, dan Strategi Pemasaran yang jauh lebih baik dibandingkan Warung Tradisional. Mereka bisa menawarkan barang lebih lengkap, suasana belanja nyaman, dan harga yang lebih kompetitif, karena mengambil barang langsung dari Distributor.
Keluhan juga muncul karena Pemerintah Daerah dianggap kurang tegas dalam menegakkan Aturan Zonasi atau jarak minimal Pendirian Minimarket dari Pasar Tradisional atau Warung warga.
Manfaat yang dirasakan sebagian masyarakat
Kemudahan Belanja. Bagi sebagian Konsumen, kehadiran Minimarket memudahkan mereka untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari dengan variasi produk yang lengkap dan layanan yang lebih modern.
Persaingan antara Indomaret dan Alfamart dapat menciptakan harga yang lebih kompetitif dan Promo menarik yang menguntungkan Konsumen.
Peluang kerja, Minimarket juga dapat menyerap Tenaga Kerja dari masyarakat lokal, meskipun jumlahnya tidak sebanding dengan Warung-warung kecil yang terpaksa tutup.
Pemerintah Daerah diminta untuk lebih ketat dalam mengeluarkan Izin Pendirian Minimarket, terutama di Wilayah yang padat Warung kecil, dan menegakkan aturan jarak minimal, Peraturan Daerah yang mengatur Penataan dan Pembinaan Pasar Rakyat serta Toko Swalayan perlu dievaluasi kembali.
Pemerintah dapat membantu Warung kecil untuk beradaptasi, misalnya dengan menyediakan Pasokan barang dengan harga bersaing, Pendampingan Manajemen, atau Integrasi ke dalam Sistem Digital
Selera masyarakat yang sudah mulai terpengaruh akan sebuah kemewahan, membuat Konsumen mulai enggan belanja di Toko Kelontong. (Marta)
![]()
