EMPAT LAWANG, jejakkasus.co.id, – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar Apel Pasukan Siaga Bencana Hidrometeorologi, Rabu (28/1/2026).
Kegiatan ini diikuti oleh Aparat Gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, BPBD, Dinas Pemadam Kebakaran, Satpol PP, Dinas Kesehatan serta sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Empat Lawang.
Apel tersebut dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin yang mewakili Bupati Empat Lawang.
Turut hadir dalam kegiatan ini Unsur Forkopimda, Instansi Vertikal, serta para Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Empat Lawang.
Dalam sambutannya, Sekda Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin menyampaikan, bahwa Kabupaten Empat Lawang merupakan salah satu Daerah di Provinsi Sumatera Selatan yang rawan terhadap Bencana Alam, khususnya Banjir, Tanah Longsor, dan Angin Puting Beliung.
“Oleh karena itu, saya mengajak kita semua untuk bersama-sama bergandengan tangan menghadapi segala kemungkinan bencana yang dapat terjadi, baik saat ini maupun dimasa mendatang. Saya juga mengimbau seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Empat Lawang agar selalu waspada dan siaga terhadap potensi bencana,” ujar Fauzan.
Ia juga menyampaikan, bahwa berdasarkan prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pada dasarian III (Periode 21–31 Januari 2026), sebagian besar Wilayah Sumatera Selatan berpeluang lebih dari 70 persen mengalami curah hujan kategori menengah, kecuali sebagian Wilayah Kabupaten Empat Lawang.
“Untuk Kabupaten Empat Lawang sendiri, potensi curah hujan berada pada kategori rendah hingga sedang dan merata di seluruh Kecamatan,” jelasnya.
Meski demikian, dirinya tetap mengimbau masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan, terutama dalam menghadapi cuaca ekstrem hidrometeorologi yang kerap terjadi pada musim hujan.
“Terlebih lagi, masih banyak masyarakat kita yang bermukim di Bantaran Sungai dan Wilayah Perbukitan. Hal ini tentu meningkatkan risiko apabila terjadi bencana,” ucapnya. (Sulman Paris)
![]()
