EMPAT LAWANG, jejakkasus.co.id, – SD Negeri 01 Kecamatan Ulumusi, Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) mengadakan makan bersama menjelang menempati Gedung baru, sebagai bentuk rasa syukur atas dibangunnya Gedung yang selama ini diimpikan.
Kegiatan ini melibatkan UPTD, Komite, Camat, Kepala Desa dan segenap Guru yang hadir dalam acara tersebut, Jumat (23/1/2026).
Dilaksanakannya acara ini sebagai momen mempererat silaturahmi yang erat antar sesama dan meningkatkan hubungan dalam bermasyarakat.
Ketua Tim Pelaksana Sigit Purnomo dalam sambutannya menjelaskan, rasa syukur dan terima kasih yang mendalam atas kerja sama yang baik saat proses pelaksana pembangunan.
“Selain itu, kita banyak mengucapkan rasa terima kasih kepada Pemerintah Pusat atas perhatiannya, dan program yang sangat bermanfaat ini,” ungkap Sigit.
Selain itu, Kepala Sekolah Musyairin menyampaikan ucapan terima kasih kepada undangan yang mana telah menyempatkan hadir dalam acara syukuran ini.
Dengan berlangsungnya acara ini, harapan kami Gedung yang kami tempati dapat bermanfaat dan nyaman di tempati,” kata musyairin.
Camat Mawardi yang sekaligus mewakili Pj. Kepala Desa Padang Tepung Julian Peri menyampaikan, mengucapkan selamat menempati Gedung yang baru. Semoga akses belajar dan mengajar dapat berjalan lancar dan nyaman.
Wahyono selaku Pengawas SD Negeri 1 juga mengatakan, setelah menempati Gedung baru ini, berharap agar dapat meningkatkan kenyamanan belajar dan mengajar.
“Dan harapan kami, Gedung ini dapat dijaga bersama, baik pengguna manfaat maupun warga sekitar sekolah,” jelasnya.
“Gedung sekolah adalah tempat utama kegiatan belajar mengajar dan proses pendidikan formal, mencakup secara keseluruhan. Gedung sekolah adalah infrastruktur penting yang mendukung tujuan Pendidikan Nasional, menjadi tempat dimana proses pembelajaran berjenjang berlangsung secara terstruktur dan nyaman, harapan kami demikian,” tutupnya. (Sulman Paris)
![]()
