Jawa Barat: HUT Ke-79 Kodam III/Siliwangi, Kapolres Cirebon Kota Beri Kejutan di Korem 063/SGJ

jejakkasus.co.id, CIREBON KOTA – Dalam semangat kebersamaan dan sinergitas TNI-Polri, Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar didampingi oleh Wakapolres Kompol Dede Kasmadi bersama para Pejabat Utama (PJU) dan jajaran Polres Cirebon Kota, melakukan kunjungan kejutan (surprise visit) ke Makorem 063/Sunan Gunung Jati, Rabu (21/5/2025).

Kegiatan tersebut digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kodam III/Siliwangi yang mengusung tema “Esa Hilang Dua Terbilang”, yang jatuh pada tanggal 20 Mei 2025.

Kunjungan berlangsung di Markas Korem 063/SGJ, Jalan Brigjen Dharsono, Kota Cirebon, dan disambut hangat oleh Danrem 063/SGJ beserta jajaran Dandim sewilayah Korem 063/SGJ.

Sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi, jajaran Polres Cirebon Kota menyerahkan tumpeng secara simbolis kepada pihak Korem sebagai wujud rasa syukur dan simbol persaudaraan antara institusi TNI dan Polri.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada seluruh jajaran Kodam III/Siliwangi.

“Selamat Hari Ulang Tahun ke-79 Kodam III/Siliwangi. Semoga TNI semakin jaya, semakin profesional, dan semakin dicintai oleh rakyat Indonesia. Terima kasih atas dedikasi dan pengabdian dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan bangsa. Sinergitas TNI-Polri adalah kunci utama dalam menjaga stabilitas dan keamanan nasional,” ujar Kapolres.

Kegiatan penuh keakraban ini menjadi bukti nyata bahwa soliditas dan sinergitas antara TNI dan Polri di wilayah Cirebon Kota terus terjaga dan semakin kuat.

(Fauzy)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *